Kecamatan Pamekasan menggelar kegiatan Budaya Tradisional Oghem, Sabtu (27/06/2020) pukul 19.00 WIB bertempat di Pendopo Kecamatan Pamekasan. Kegiatan ini dihadiri oleh Lurah dan Kepala Desa Se-Kecamatan Pamekasan, serta perwakilan dari dinas terkait.

Acara dibuka secara langsung oleh Camat Pamekasan. Dalam sambutannya, Camat Pamekasan menekankan pentingnya menjaga kelestarian budaya tradisional. Tembang macapat mengandung pelajaran hidup yang amat bernilai untuk direnungkan. Acara kemudian dilanjutkan dengan do’a bersama supaya acara dapat berjalan dengan lancar tanpa hambatan.

Memasuki acara inti, para seniman macapat mulai membacakan tembang macapat dengan alunan yang khas dan merdu. Tembang macapat dilantunkan dalam bahasa Jawa kuno kemudian diterjemahkan dalam bahasa madura.